Pembubaran Panitia, Begini Laporan Ketua Panitia!

Padang-DKTV, Pasca pelaksanaan Sepekan Berkreasi Bersama (SeIBa) Internasional Festival di UIN Imam Bonjol Padang. Wakil Rektor (WR) III Welhendri Azwar berserta jajaran membubarkan kepanitiaan Seiba sekaligus Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK).

Pembubaran panitia di laksanakan dalam Aula Gedung J, Kampus lll, pada Kamis (03/10). Dalam kesempatan itu, Ketua Panitia Penyelenggara PBAK, Subhan Ajrin menyampaikan beberapa laporan mengenai proses PBAK.

Ia mengatakan, pelaksanaan PBAK yang memakan waktu tiga hari dapat berjalan cukup baik dan tepat. Meskipun terdapat beberapa ada yang perlu di perhatikan. Guna membuat PBAK lebih baik kedepannya.

“Alhamdulillah terlaksana dengan cukup baik dan tepat. Meskipun beberapa ada yang perlu diperhatikan,” ucapnya di hadapan audiens.

Klik Untuk Follow Akun Instagram Kaba Kampus

Subhan menyampaikan, rasa terimakasih sebesar-besarnya kepada mahasiswa dan elemen terlibat yang sudah terlibat dan berkontribusi.

Lanjutnya, setiap kesuksesan PBAK merupakan bagian dari kontribusi yang sangat perlu di hargai sekecil apapun itu.

Melihat kepanitiaan PBAK melahirkan kebersamaan yang sekiranya sangat perlu di jaga sebaiknya.

Rasa semangat dan dedikasi yang lahir dalam kepanitiaan. Menjadi pokoknya sangat perlu di jaga. Hal ini sudah menjadi kenangan dan akan memasuki perbaikan dan melakukan evaluasi.

Subhan mengucapkan rasa terimakasih kepada teman-teman sebesar-besarnya atas kerjasama nya dari kesuksesan PBAK.

“Terimakasih banyak kepada teman-teman panitia,” tutupnya.

Senada dengan itu, ketua panitia SeIBa Davy Hendri menyampaikan, bahwasanya berlangsung acara SeIBa dalam seminggu di warnai dengan saingan dalam kompetisi dan pertujukan yang penuh drama.

Sehingga acara SeIBa melahirkan pion-poin yang terbaik untuk bagi Universitas ataupun setiap elemen terlibat.

Tidak terlupakan rasa terimakasih kepada Rektor yang sudah mendukung acara ini baik dari materi dan lain sebagainya.

Adapun terdapat banyak kekurangan. Hal ini penting menjadi pokok pembahasan guna membuat SeIBa 2025 harus lebih baik ke depannya. Baik dari penyelenggara mahasiswa ataupun undangan.

Perlunya melihat kinerja LO yang mendapatkan beberapa catatan perlu yang harus di perbaiki. Hal ini menjadi pokok yang positif untuk membuat lebih baik kedepannya.

Davy Hendri berharap, semoga semakin banyak yang mengikuti dan memperoleh SeIBa baik dari program studi atau elemen lainnya.

Davy Hendri menyampaikan terimakasih banyak kepada elemen yang terkait atas kontribusi untuk kelancaran.

Wartawan: Irvan Mufadhdhal Zulis dan Ameria Handayani

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *