Perkuat Ikatan Regenerasi, IMM Kembali Membuka Perekrutan

PADANG (DKTV)

Pimpinan Komisariat (PK) Hamka dari Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol (IB) Padang, kembali membuka perekrutan Kader Darul Arqam Dasar (DAD) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) dengan tema Revitalisasi Gerakan Perkuat Ikatan Demi Regenerasi Kader IMM Berkemajuan, Selasa (31/5).

Ketua Panitia DAD Hafiz Nur Salim mengatakan, pengkaderan dilaksakan selama 4 hari dimulai dari tanggal 9 Juni. Dimana sebelumnya DAD in terakhir dilaksanakan pada 2019, dikarenakan terhalang pandemi Covid-19.

Acara pembukaan ini nantinya akan di hadiri oleh Ketua komisariat IMM yang ada di kota Padang, juga beberapa anggota dari komisariat Padang dan peserta maupun senior FTK.

Lanjutnya, acara ini nantinya akan di laksanakan di Masjid Raya Muhammadiyah, namun jika ada kendala akan dialihkan di Sekolah Muhammadiyah, panti dan juga lembaga-lembaga Muhammadiyah di Padang.

“Kendala yang di hadapi sekarang adalah dari segi perekrutan, karena mahasiswa sudah lama kuliah online jadi kebanyakan mahasiswa sudah tidak ada gairahnya untuk mengikuti organisasi,” ucapnya.

Ditambahkan, target 30-35 peserta dengan niat dan tujuan yang baik untuk mengikuti pengkaderan yang tangguh.

Dijelaskan juga, sistem mekanisme pemilihan pengkaderan ini dua hari sebelum perekrutan akan diadakan seleksi terlebih dahulu untuk mengetahui kemampuan dasar dari calon peserta.

“Sebagai panitia semoga kegiatan ini dapat berjalan dengan baik dan sesuai dengan yang di rencanakan, bagi calon peserta bisa mempersiapkan diri nanti nya baik itu sebelum pengkaderan,” harapnya. (hps)

Wartawan : Akbar Nst Nasution

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *