Pop Solo Islami FTK, Kalau Bisa Tidak Hanya Setiap Tahun

PADANG (DKTV)

Sepekan Milad Tarbiyah yang ke-59 dengan tema bersinergi dalam mewujudkan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) unggul dan kompetitif di era 5.0, bertujuan bersama-sama untuk bekerjasama dalam meningkatkan fakultas Tarbiyah kedepannya.

Pada kegiatan milad Tarbiah ini terdapat beberapa perlombaan diantaranya cabang pop solo islami. Untuk perlombaan ini terbuka untuk dosen dan mahasiswa di FTK.

Nur khairat arniman Selaku dosen FTK sekaligus juri pop solo islami mengatakan bahwa seperti yang telah disampaikan untuk kriteria perlombaan kriterianya mengacu kepada lomba pekan seni olah raga nasional yang ada di Bandung kemarin ada vokal ada tehnik dan penampilan.

Tambahnya, untuk pop solo islami ini kedepannya tidak hanya dilakukan setiap tahun atau setiap milad saja Karna banyak sekali bibit di fakultas tarbiyah ini atau anak anak kita yang multi telen apa lagi yang khusus dibagian vokal.

Ahmad zarfi salah satu peserta yang lolos ke semi final mengatakan bahwa harus terus melakukan latihan latihan untuk persiapan dan lebih sering berbagi ilmu bersama kawan kawan

Nur Khairat berharap, semoga acara ini dapat berlangsung setiap tahun nya, tidak hanya setiap tahun tapi selalu ada event nantinya. (Akn)

Wartawan: Adila Musti (Mg) Friciela (Mg) Julinar (Mg) Abi syaid (Mg).

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *