Agar Memenuhi Akreditasi sembilan, Setiap Prodi FUSA Gelar Workshop Kompetitif Internasional

PADANG (DKTV)

Fakultas Ushuluddin dan Studi Agama (FUSA) Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol (IB) Padang, gelar Workshop Kompetitif Internasional FUSA II dengan tema mengembangkan Integritas mahasiswa FUSA dalam meng-Upgrade Potensi diri Menuju FUSA bersinar. Di selenggarakan di Aula perpustakaan UIN IB Padang, Sabtu (15/10).

Kegiatan ini di hadiri oleh Wakil Dekan (WD) III FUSA, Dewan Eksekutif Mahasiswa (Dema) FUSA, Senat Mahasiswa (Sema) FUSA, dan jumlah peserta sebanyak 100 orang mahasiswa.

Elliana selaku WD III FUSA dalam sambutannya mengatakan, acara ini memang sengaja dirancang oleh jajaran pimpinan di falkultas, untuk memenuhi standar akreditasi sembilan di setiap prodi.

“Karna ini kegiatan yang sangat penting maka InsyaAllah kegiatan ini berkelanjutan dan akan diadakan setiap semester nantinya,” ujar elliana pada wartawan DKTV.

Lanjutnya, FUSA akan mengadakan kegiatan workshop bina karya tulis ilmiah dengan syarat harus lulus lomba essay, dan 100 peserta terbaik akan di klasifikasi menjadi dua kelas yakni kelas dasar dan lanjutan yang nantinya akan di bina oleh penulis-penulis dari kelas nasional.

“kegiatan ini bisa memotivasi anda semua untuk mengeluarkan segala potensi yang dimiliki, meningkatkan jiwa kompetisi supaya bisa menjadi mahasiswa yang go Internasional,” harapnya.

Ditambahkan kahfi selaku ketua Dema FUSA mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk membentuk karakter mahasiswa FUSA agar lebih kreatif akan kemampuan yang di milikinya.

“Karena banyak mahasiswa yang masih memendam potensi atau kemampuan diri. Di sinilah tempat, bagi orang-orang yang terpilih untuk mengeluarkan dan mengembangkan bakat yang dimiliki,” tuturnya.

Wartawan: Rahimatul (Mg), Fitri Anita (Mg), Fera (Mg), Sofi (Mg), Sofia (Mg)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *