Sebanyak 15 Pasang Terpilih Menjadi Finalis Uda Uni Duta Kampus 2023

PADANG (DKTV)

Sebanyak 15 pasang Uda Uni terpilih menjadi finalis duta Kampus Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol (IB) Padang, setelah ditetapkan lulus dari tahap interview.

Terkait dengan hal itu selaku panitia Abdi Maulana mengatakan, Uda Uni yang Mendaftar ada 70 Orang, yang lulus ke tahap Interview ada 45 Orang kemudian terseleksi kembali menjadi 15 pasang Uda Uni yang akan lanjut menuju tahap selanjutnya.

Sistem penilaian yang di gunakan dalam penyeleksian Uda Uni Duta Kampus menggunakan penilaian dengan angka, aspek yang dinilai adalah terkait pengetahuan kampus dan pengetahuan umum, kemudian penilaian dari segi bahasa asing.

“Dan terbukti di saat interview kemarin banyak Finalis tahun ini yang bisa berbahasa asing baik itu Bahasa arab dan Inggris,” sambungnya.

Lanjutnya, kemudian juga ada penilaian membaca Al-Qur’an di pos keagamaan dan tes hafalan. Setelah proses interview kemarin juga terbukti lebih dari 2 Finalis yang mempunyai hafalan di atas 2 Juz dapat di buktikan dengan sertifikat yang Finalis lampirkan.

Kemudian, di pos organisasi dan loyalitas Penilaian di ambil Berapa Persen Keseriusan Finalis terhadap Duta Kampus, dilanjutkan dengan pos etika dan Kepribadian yang menjadi aspek penilaian adalah bagaimana cara mereka beretika baik dalam berbicara atau pun tingkah dan lakunya.

Terakhir, pos minat bakat yang mana penilaiannya berkaitan dengan minat bakat para finalis seperti contohnya, Silat, pidato Bahasa Arab dan Inggris, Bermain Alat Musik, Bernyanyi, dan Menari.

Abdi menambahkan, setelah terpilih 15 pasang peserta yang lulus di tahap Interview maka mereka akan melakukan Interview lanjutan lagi, dan akan dilanjutkan dengan tahapan kegiatan selanjutnya yaitu technical meeting satu (TM 1)

Abdi berharap, semoga Finalis yang terpilih bisa menjadi perwakilan yang terbaik dari Mahasiswa yang ada di UIN, juga bisa menjadi Brand Ambassadornya UIN serta bisa menjadi Icon nya UIN dan bisa melanjutkan estapet dari duta kampus di tahun sebelumnya.

Sementara itu salah seorang finalis Duta Kampus Rara Adelia Anastashia menyampaikan, sangat bahagia dan bangga kepada diri sendiri karena sudah berhasil melewati tahap sebelumnya dalam pemilihan duta kampus 2023.

Rara menambahkan, tujuan saya mengikuti pemilihan duta kampus 2023 ini karena ingin menjadi pribadi yang lebih baik lagi, mengupgrade kemampuan, memperluas relasi dan tentunya ingin berkontribusi aktif untuk UIN IB Padang.

Rara berharap, semoga kedepannya dapat lebih baik dari ini, dan menurut saya panitia pemilihan duta kampus 2023 ini sangat-sangat luar biasa dengan kerja keras mereka untuk mensukseskan pemilihan duta kampus 2023 ini dengan sangat maksimal. (Bib)

Wartawan: Rahimatul Hafizah (Mg)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *