Terbukti Korupsi, Menteri Kominfo Resmi diGanti

Jakarta (DKTV)

Penghujung periode 2019 – 2024 Kabinet Presiden Jokowi Dodo Indonesia Maju terdapat jejak digital Kinerja buruk oleh Kementerian Komunikasi dan informasi dan informatika (Menkominfo), menjadi sorotan media terkait dugaan Korupsi BTS 4G Menteri Johnny G. Plate yang ditetapkan sebagai tersangka.

Tepat Hari ini (17/07/2023) Budi Arie Setiadi dilantik sebagai Menkominfo oleh presiden di Istana Negara, Jakarta. Sebelumnya Pada tanggal 19 Mei 2023 Presiden Jokowi Dodo memberhentikan dan menujuk langsung PLT Kominfo Mohammad Mahfud Mahmodi atau akrab disapa Mahmud MD berlaku pada tanggal ditetapkan.

Pada awalnya Johnny G. Palt terjerat kasus Korupsi BTS 4G yang merugikan negara sampai Rp8,32 triliun. Dalam proyek pembangunan BTS 4G hingga ditahan sebagai tersangka.

Dikutip dari cnbc.indonesia.com sebelumnya, Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP) menyatakan jumlah kerugian negara di perkara dugaan korupsi proyek pembangunan BTS 4G Kominfo berjumlah Rp8,32 triliun.

Johny G Plate ditahan sebagai tersangka Korupsi BTS 4G atas pasal Undang-undang Tindak Pidana Korupsi pasal 2 dan Pasal 3, Juncto pasal 5 KUHP. Tim penyidik memeriksa tersangka selama 2 jam oleh 4 orang tim dalam pemeriksaan terfokus kepada keterlibatan Johnny sebagai Menkominfo dalam penggunaan anggaran dalam proyek penyediaan infrastruktur BTS 4G dan infrastruktur pendukung paket 1, 2, 3, 4 dan 5 BAKTI Kementerian Komunikasi dan Informatika Tahun 2020 s/d 2022.

Kasus korupsi ini dipastikan tidak menghentikan proyek penyediaan infrastruktur Base Transceiver Station (BTS) 4G dan infrastruktur pendukung paket 1, 2, 3, 4, dan 5. Sebagai proyek strategis nasional, proyek tersebut terus dilanjutkan sehingga kepentingan masyarakat yang tinggal di kawasan terdepan, terluar dan tertinggal (3T) dapat menerima jaringan 4G.

Dikutip dari Kominfo.co.id tertera dalam Keputusan Presiden Nomor 41/P Tahun 2023 mengenai Pemberhentian dan Penunjukan Pelaksana Tugas, Wewenang, dan Tanggung Jawab Menteri Komunikasi dan Informatka Kabinet Indonesia Maju Periode Tahun 2019-2024. Dalam keputusan itu, Presiden menyatakan pertimbangan penunjukan itu.

“Dalam rangka meningkatkan efektifitas kinerja dan menjamin kelancaran tugas dan fungsi Kementerian Kominfo sampai pengangatan Menkominfo definitif,” tulisan dalam Keputusan Presiden (Keppres) dikutip dari Kominfo.co.id.

Dikutip juga dari TRIBUNNEWS.COM pada tanggal 17 Juli 2023 Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (MenkoPolhukam) Mahmud MD resmi menyerahkan jabatan Menkominfo kepada Budi Arie Setiadi.

Dalam riwayat sebelumnya, Budi Arie Setiadi didapati pernah menjadi Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (MENDES PDT)

Penyerahan terima jabatan ditandai dalam penandatanganan berita acara serah terima jabatan oleh Mahfud MD dan Budi Arie Setiadi lalu disambung dengan serahan memori jabatan oleh Mahfud MD kepada Budi Arie Setiadi.

Pada waktu yang sama dikutip dari setkab.go.id di Istana Negara, Jakarta Presiden Jokowi Dodo melantik Menkominfo dan lima Wakil Menteri Baru Kabinet Indonesia Maju.

Adapun Menteri dan Wamentri baru yang dilantik oleh presiden, diantaranya:

1.Budi Arie Setiadi sebagai Menkominfo, Pahala Nugraha Mansury sebagai Wakil Menteri Luar Negeri (Wamenlu),
2.Nezar Patria sebagai Wakil Menteri Komunikasi dan Informatika (Wamenkominfo)
3.Paiman Raharjo sebagai Wakil Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Wamendes PDT),
4.Rosan Perkasa Roeslani sebagai Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN)
5.Saiful Rahmat sebagai Wakil Menteri Agama (Menag).

Kemudian, Presiden membaca sumpah jabatan Menkominfo dan para wamen Kabinet Indonesia Maju untuk sisa masa jabatan periode tahun 2019-2024 tersebut yang dilantik hari ini.

“Saya bersumpah/berjanji bahwa saya akan setia kepada Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia tahun 1945 serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi darmabakti saya kepada bangsa dan negara. Bahwa saya dalam menjalankan tugas jabatan akan menjunjung tinggi etika jabatan, bekerja dengan sebaik-baiknya, dengan penuh rasa tanggung jawab,” Ucap Presiden mendiktekan sumpah jabatan dikutip dari setkab.go.id.

Turut hadir dalam pelantikan tersebut, antara lain, Ketua Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Wiranto, Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy, Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia, Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno LP Marsudi, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas, Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno, dan Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung.

Wartawan: Irvan Mufadhdhal Zulis.

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *