90 Peserta UIN Padang Tiba di Jambi

Jambi (DKTV)

Kontingen UIN IB Padang yang akan berlaga di Pekan Kreativitas Mahasiswa (PKM) III dan Perguruan Tinggi Islam (PTI) se-Asia Tenggara, Minggu (23/07/23) tiba di kota Jambi, Provinsi Jambi.

Kedatangan disambut langsung oleh salah seorang Liaison Officer (naradamping) tuan rumah dengan memasang selempang selamat datang kepada Zakirman utusan official UIN IB Padang. Selain itu, Ketua kontingen UIN Padang Danil Chaniago, juga menyerahkan bendera logo UIN IB Padang kepada panitia untuk dikibarkan saat pembukaan acara nantinya.

Ketua kontingen UIN IB Padang, Danil Chaniago menyampaikan, perjalanan menuju Kota Jambi menggunakan bus cukup lancar, tidak ada kendala yang cukup besar.

“Alhamdulillah kita telah sampai di tempat penginapan setelah melalui perjalanan darat selama kurang lebih 13 jam,”ujarnya.

Lanjutnya, ia juga mengingatkan kepada peserta untuk tetap menjaga kesehatan dan kebugaran, silahkan manfaatkan waktu istirahat dengan secukupnya agar jelang perlombaan tetap bugar dan fit.

Sementara itu, salah seorang peserta lomba Lempar Pisau, Achmal Hafizul Razaq mengatakan, tempat penginapan yang disediakan oleh pihak kampus sangat nyaman.

“Dengan fasilitas hotel yang nyaman disediakan oleh kampus, tentunya sangat berpengaruh terhadap kebugaran setiap masing-masing peserta menjelang perlombaan,” sambungnya.

Hari pertama pelaksanaan PKM III se-Sumatera dan PTI se-Asia Tenggara akan dilaksanakan pada Senin, 24 Juli 2023 pukul 07.00 WIB di UIN Sultan Thaha Saifuddin Kota Jambi, dengan agenda pembukaan.

Wartawan: Habib Jatmika Imam, Akbar NST.

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *