Apel Pagi, Mengawali Hari Dengan Penuh Inspirasi

Padang (DKTV)

Pagi yang cerah selalu menjadi sumber semangat bagi mereka yang berdedikasi dalam dunia pendidikan. Apel pagi mengawali kegiatan untuk hari ini, matahari yang perlahan muncul di ufuk timur, begitu pula semangat pagi yang membara dalam diri para pendidik dan pelajar Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol (IB) Padang, Senin (11/09/2023).

Apel pagi yang dilaksanakan di beranda gedung Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi  (FDIK), diikuti oleh Dekan FDIK Dr. H. Wakidul Kohar, M.Ag, Wakil Dekan (WD) I FDIK Dr. Wanda Fitri, M.Si, WD II Dr. Nora Zulvianti, SS, MM, WD III Dr Abdullah Khusairi, MA, dan beberapa staf lainnya serta mahasiswa.

Semangat pagi dan tekad yang kuat dalam belajar mengajar adalah kombinasi magis yang menciptakan lingkungan pembelajaran yang dinamis dan penuh inspirasi. Mereka adalah sumber daya terbesar dalam perjalanan pendidikan, membawa cahaya di dalam ruang kelas dan menciptakan masa depan yang lebih cerah bagi kita semua.

Dengan senyum penuh semangat siap untuk menginspirasi dan membimbing generasi mendatang. Setiap kata yang diucapkan, setiap pelajaran yang diajarkan adalah upaya untuk membentuk dan menjadikan masa depan yang lebih baik. Kita harus tahu bahwa pendidikan adalah kunci keberhasilan dan masa depan yang lebih baik

Para mahasiswa juga memancarkan semangat pagi yang sama. Datang kesini siap menyerap pengetahuan untuk tumbuh dan berkembang. 

Tekad yang kuat memandu langkah mereka melalui tantangan-tantangan belajar, menginspirasi mereka untuk meraih mimpi dan mencapai potensi maksimal

Wartawan : Muhammad Thoriq

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *