Tumbuhkan Pemahaman Al-Qur’an, UKM Baitul Qur’an Internasional Gelar Seminar

Padang (DKTV)

Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Baitul Qur’an Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang, bakal menggelar Seminar Internasional pada 12 November mendatang dengan tema “Di Era Digital, Kita Bisa Menjelajahi Dunia Dengan Perspektif Global Dan Berbasis Pengetahuan Inovatif Pada Al-Qur’an”.

Kegiatan yang akan digelar pada jam di Gedung J Kampus lll UIN IB, Sungai Bangek Padang.

Seminar Internasional ini akan menghadirkan pemateri yang paham akan Al Qur’an yaitu Ustadz Hudzaifah (Gues Star), Dr. Muhammad Irfan Lc., M.A (Alumni S3 Al-Azhar Mesir) serta pembina UKM Baitul Qur’an Mhd Idris, S.Th.I.,M.A

Panitia Koordinator bidang acara Rifki Amanda Putra mengatakan, tujuan dari kegiatan seminar ialah mensyiarkan Al-Qur’an ke seluruh penjuru dunia serta dapat menumbuhkan semangat manusia dalam mempelajari, membaca, dan mengamalkan Al-Qur’an.

Lanjutnya, tujuan ini dapat meningkatkan semangat generasi muda dalam mencintai, ketenangan hidup serta dapat menanamkan nilai-nilai Al-Qur’an kepada insan dalam menggapai petunjuk hidup selamat dunia dan akhirat.

Seminar Internasional ini terbuka untuk umum tidak hanya dikalangan mahasiswa. Namun juga bisa diikuti oleh semua pihak baik itu Sekolah Dasar, SMP, SMA, maupun masyarakat. Hal disebabkan acara seminar tidak memandang usia.

Rifki menyampaikan, pihak panitia mengtargetkan sebanyak 2.000 peserta, dengan membayar insert sebesar Rp 20.000 (Reguler) dan 45.000 (VIP) perindividu. Nanti peserta akan mendapatkan benefit yang ditawarkan.

Rifki berharap, semoga dengan seminar Internasional dapat memberikan peningkatan
kemampuan insan dalam mempelajari, membaca, dan mengamalkan Al-Qur’an oleh insan, terkhusus generasi muda dalam kehidupan sehari-hari.

Wartawan: Irvan Mufadhdhal Zulis

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *