Dibuka Pendaftaran Sosialisasi Beasiswa Turki, Yuk Merapat!

Padang (DKTV)

Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol (IB) Padang membuka peluang bagi mahasiswa sarjana yang ingin mendapatkan beasiswa study di Turki program S2 dan S3. Maka dari itu, pihak kampus akan menggelar kegiatan sosialisasi beasiswa dari pemerintah Turki pada Kamis 29 Februari mendatang.

Acaranya akan dilaksanakan pada jam 14.00 WIB di Gedung J, Kampus lll UIN IB Padang. Sosialisasi beasiswa akan dilakukan oleh Konsultan Jenderal RI di Istanbul. Acara akan dilaksanakan melalui via zoom langsung dari Turki. Fokus acara akan membahas terkait berkas maupun trik agar mendapatkan beasiswa tersebut.

Nantinya, Rektor Martin Kustati akan membuka langsung acara sosialisasi beasiswa tersebut di Aula Gedung J Kampus. Pendaftaran akan ditutup pada hari Kamis jam 10.00 WIB melalui Google form https://bit.ly/peserta-beasiswaS2S3turki

Wartawan: Irvan Mufadhdhal Zulis

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *