Tim Futsal UIN IB Padang Ikuti Seleksi Mewakili Sumbar di Ajang Pomnas

PADANG (DKTV)

Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol (IB) Padang mengutus tim futsal yang dikoordinir oleh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Olahraga untuk mengikuti seleksi provinsi mewakili Sumatera Barat di ajang Pomnas yang diadakan oleh Bapomi. Seleksi ini berlangsung di Universitas Negeri Padang (UNP) selama dua hari.

Pihak UIN IB Padang mengaku telah menerima undangan langsung dari Bapomi yang diserahkan kepada pihak rektorat.

Selanjutnya, pihak rektorat mengarahkan UKM Olahraga untuk mengkoordinir persiapan dalam mengikuti kegiatan tersebut.

Debby Juanda selaku ketua umum UKM Olahraga mengatakan, kabar baik ini sudah terima tiga bulan yang lalu, dan langsung berinisiatif bersama staff pelatih untuk mempersiapkan team futsal yang mengikuti ajang tersebut.

Para pemain diambil dari event-event yang sebelumnya diadakan oleh kampus.

“Kita manfaatkan beberapa event yg diadakan kemarin
dari PKM fakultas, PKM Universitas dan UKO Cup.” ujarnya, Jumat (10/06)

Ditambahkan, pimpinan UIN IB Padang sangat mendukung kegiatan ini dengan memberikan dorongan dan motivasi penuh, memberikan bantuan dana untuk pembayaran insert dan perlengkapan atlet.

“Pimpinan kampus sangat mendukung kegiatan ini dan memberikan dorongan yang luar biasa, baik dalam pembayaran insert dan perlengkapan atlet. Kita juga ada kerja sama dengan bank BTN Syariah, yang sangat antusias dan semangat membantu mengikuti event akbar ini.” Ucap debby

Debby mengatakan, setelah terpilih dan terkumpulnya pemain, maka akan langsung memberikan latihan kepada pemain untuk persiapan mengikuti selekprov Pomnas.

Ridho salah satu pemain yang turut andil dalam event ini mengatakan, sudah melakukan persiapan dan melakukan latihan selama satu bulan.

Ridho berharap, agar tim futsal UIN IB Padang lebih baik dan bisa mengikuti perlombaan dengan baik sehingga mendapatkan hasil yang terbaik.

“Semoga dalam ajang ini kita bisa ikuti dengan baik, dan yang paling penting kita akan mengusahakan dengan semaksimal mungkin, mendapatkan hasil yang terbaik, untuk membuktikan kita sebagai mahasiswa UIN IB Padang bisa mengharumkan nama kampus di dunia olahraga,” harapnya. (wldn)

Wartawan : Lara dan Lila

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *